Berbagi Rasa Antara Satu Dengan Yang Lainnya, Polisi di Cigasong Salurkan Bansos Pada Masyarakat

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

Perjuangan Mendapatkan Kebenaran Belum Selesai LSM RAKO Menanti Sidang KIP Terkait Proyek Preservasi Jalan Wori - Likupang - Girian

Manado, 23 September 2024 || Ketua LSM Anti Korupsi Sulawesi Utara (Sulut) Rakyat Anti Korupsi (RAKO) Harianto menyatakan bahwa pihaknya ten...

Postingan Populer

Kamis, 27 Oktober 2022

Berbagi Rasa Antara Satu Dengan Yang Lainnya, Polisi di Cigasong Salurkan Bansos Pada Masyarakat

Majalengka, buserpolkrim.com - Jajaran Polsek Cigasong Polres Majalengka Polda Jabar Kembali menyalurkan Paket Sembako Kepada Masyarakat yang membutuhkan di wilayah Kecamatan Cigasong Kabupaten Majalengka, Kamis (27/10/2022).

Bansos Kali ini digelar secara Door to Door Di Desa Batujaya Kecamatan Cigasong Kabupaten Majalengka.

Sementara itu, Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kapolsek Cigasong IPTU Adeng mengatakan pemberian bantuan sembako ini adalah wujud kepedulian Polri kepada masyarakat kurang mampu.

“Pemberian bantuan ini jangan dilihat isinya, namun nilai dari rasa kebersamaan sehingga bisa berbagi rasa antara satu dengan lainnya.” ucap IPTU Adeng.

Jika tangan kanan memberi sebaiknya tangan kiri tidak mengetahui, seperti hal nya dengan Polisi, sudah banyak beragam kebaikan yang dilakukan, akan tetapi masyarakat luas tidak mengetahui.

" Kita harapkan dengan kegiatan ini dapat membantu dan meringankan kebutuhan sehari – hari bagi masyarakat" tuturnya.

Sementara salah satu warga penerima paket sembako Ibu Rasah mengucapkan terima kasih. Menurutnya bantuan tersebut sangat bermanfaat. “Kami mengucapkan terima kasih kepada Polri. Semoga Polri semakin jaya dan semakin dicintai masyarakat.”tandasnya.

(Fitri)