Kanit Binmas dan Bhabinkmatibmas Polsek Malausma Bersama Warga Lakukan Kerja Bakti Renovasi Jalan Gang

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

Polsek Kesambi Tindaklanjuti Laporan Masyarakat, Amankan Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Komplek CSB

Cirebon – Polsek Kesambi jajaran Polres Cirebon Kota bergerak cepat menindaklanjuti laporan masyarakat yang masuk melalui Call C...

Postingan Populer

Selasa, 28 Maret 2023

Kanit Binmas dan Bhabinkmatibmas Polsek Malausma Bersama Warga Lakukan Kerja Bakti Renovasi Jalan Gang


Majalengka, Sebagai wujud kebersamaan antara Polri dan Masyarakat, Kanit Binmas Polsek Malausma Polres Majalengka Bripka Ence Hasanudin dan Bhabinkamtibmas Polsek Malausma Polres Majalengka Bripka Tatang Hendrata melaksanakan kegiatan kerja bakti dengan membantu warga melakukan Renovasi jalan Gang yang berada di Blok Desa Desa Sukadana Kecamatan Malausma Kabupaten Majalengka. Selasa (28/03/2023).

Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas ini selalu aktif dalam membantu kegiatan warga masyarakat, salah satunya melaksanakan kerja bakti bersama warga di desa binaannya untuk mempererat kebersamaan dan semangat gotong royong.

Ditempat terpisah, Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi, S.I.K., M.H melalui Kapolsek Malausma IPTU Agus Malik, S.H, mengatakan " Keikutsertaan Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas dalam Kerja Bakti bersama warga adalah sebagai wujud kedekatan Polri ditengah-tengah masyarakat dimana Polisi merupakan pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat."ujarnya.

(Cephy)

0 comments:

Posting Komentar