Majalengka, Jempol adalah Jumat Edukasi Masyarakat dari Polisi merupakan Program Dinamis Presisi dan Program Prioritas Bapak Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto,S.I.K yang di implementasi oleh Polsek Sindangwangi Polres Majalengka.
Seperti yang terlihat, Polsek Sindangwangi Polres Majalengka mengedukasi para pelajar yang bertempat di SMA Negeri 1 Sindangwangi Desa Jerukleueut, Kecamatan Sindangwangi, Kabupaten Majalengka, Jumat (9/6/2023).
Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto melalui Kapolsek Sindangwangi IPTU Wili Rukwili mengatakan dalam kesempatan tersebut agar para pelajar mematuhi tata tertib berlalu lintas di jalan raya untuk menghindari terjadinya pelanggaran serta kecelakaan lalulintas.
Selain itu, Kami berharap, agar siswa dan siswi Sekolah disini dan sekolah tingkat atas yang ada di Kabupaten Majalengka mampu bersaing untuk bisa melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi serta di sekolah kedinasan yang ada di dalam negeri bahkan hingga luar negeri," katanya.
Ia berpesan, bahwa kunci keberhasilan para murid untuk menggapai cita-citanya tidak terlepas dari hasil berbakti kepada orang tua maupun guru. "Agar ilmu yang didapatkan selalu menjadi berkah bagi kesuksesan para peserta didik di masa yang akan datang," pungkasnya.
(Santo)