POLRES CIREBON KOTA,-Kapolres Cirebon Kota Akbp M. Rano Hadiyanto S.Ik.,M.M bersama Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Cirebon Kota Ny. Nisa Rano mrlaksanakan Kunjungan ke TK dan SD Kemala Bhayangkari pada Senin (18/07/23).
Dalam kunjungan tersebut ,Kapolres Cirebon Kota selaku Penasehat di TK dan SD Kemala Bhayangkari di dampingi oleh Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Cirebon Kota di sambut para guru dan siswa.
Pada kesempatan itu Kapolres Cirebon Kota dan Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Cirebon Kota berdialog langsung dengan para guru dan siswa serta memperkenalkan diri.
"Ada pepatah mengatakan,Tak kenal Maka Tak Sayang,maka dari itu melalui kesempatan ini saya bersama ibu akan memperkenalkan diri sebagai warga baru,kurang lebih baru 5 hari menjabat sebagai Kapolres Cirebon Kota dan selaku Penasehat Sekolah TK dan SD Kemala Bhayangkari." Ujar Kapolres Cirebon Kota
Akbp M. Rano Hadiyanto berharap anak-anak yang belajar di TK dan SD Kemala Bhayangkari menjadi pintar dan berakhlak yang baik.
“Bapak bersama Ibu berharap, adik-adik belajar dengan semangat, menjadi anak yang pintar serta berakhlak baik” harapnya.
Kepada Guru, Kapolres menyampaikan akan mendukung sepenuhnya seluruh program-program pembelajaran, demi kemajuan dan kualitas anak-anak yang belajar di TK dan SD Kemala Bhayangkari.
“Demi kemajuan dan kualitas anak-anak yang belajar di tempat ini, saya selaku Penasehat akan mendukung sepenuhnya seluruh program-program yang ada.” Jelas Akbp M. Rano Hadiyanto
Kasubsi Penmas Polres Cirebon Kota menambahkan Disela kegiatan, Kapolres bersama Ibu juga, melihat langsung proses belajar mengajar di kelas.
Kegiatan pun diakhiri dengan foto bersama dengan para siswa, Guru, serta pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Cirebon Kota. Tutup Ipda Charis Efendi,S.H
(Santo)