Resmikan Paguyuban Angklung, Bupati Imron: Teruslah Kembangkan Seni Budaya Kabupaten Cirebon

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

Tanam Bibit Pohon Sukun, Tindakan Nyata Koramil 04/Jebres Bersama Linmas Kelurahan Mojosongo Tingkatkan Ketahanan Pangan di Wilayah

Surakarta - Danramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Kapten Cba Tri Rusman Prasetyo. S.Sos memmpin langsung anggotanya bersama Lurah dan Linm...

Postingan Populer

Senin, 28 Agustus 2023

Resmikan Paguyuban Angklung, Bupati Imron: Teruslah Kembangkan Seni Budaya Kabupaten Cirebon

KABUPATEN CIREBON -- Bupati Cirebon, Drs. H. Imron, M.Ag meresmikan paguyuban seniman angklung Brother Kentongan di Desa Jemaras Kidul, Kecamatan Klangenan, Kabupaten Cirebon, Sabtu (26/8/2023).

Bupati Imron menuturkan, bahwa dirinya sudah mengetahui tentang banyaknya seniman angklung di Kabupaten Cirebon. Terlebih saat ini, cukup banyak juga seniman angklung jalanan, yang musiknya cukup diminati oleh masyarakat.
"Paguyuban angklung ini adalah wadah untuk para seniman angklung yang saat ini sudah banyak di Kabupaten Cirebon," kata Imron. 

Dengan adanya wadah perkumpulan dari para seniman angklung ini, berharap para seniman bisa bersinergi dengan pemerintah daerah, terutama dalam pengembangan seni dan budaya Kabupaten Cirebon.
"Semoga nanti para seniman angklung ini, bisa bekerjasama dengan pemerintah. Terutama mempromosikan budaya Kabupaten Cirebon ke khalayak luas," ujarnya

Dalam kesempatan tersebut, Imron juga memberikan motivasi kepada seluruh seniman angklung di Kabupaten Cirebon untuk bisa terus berkarya dengan baik, terutama dalam mengembangkan seni dan budaya Kabupaten Cirebon. 
Pemerintah, masih kata Imron, siap bersinergi dengan para seniman, untuk terus menjaga dan melestarikan seni dan budaya, serta mendorong kemajuan di Kabupaten Cirebon.

"Para seniman harus terus berkarya dan bersama-sama menjaga serta mengembangkan seni dan budaya Kabupaten Cirebon," sambung Imron.

 (Santo)