Kapolsek Sukahaji Hadiri Zoom Meeting Mengenai Penanggulangan Bencana Alam Kekeringan Dan Kebakaran

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

Bersihkan Sampah di Kali Jenes, Babinsa Laweyan Berharap Tidak Terjadi Banjir Saat Musim Hujan Tiba

Surakarta - Babinsa Kelurahan Laweyan Koramil 01/Laweyan Kodim 0735/Surakarta Serma Giminanto melaksanakan kerja bakti bersama warga masyara...

Postingan Populer

Kamis, 21 September 2023

Kapolsek Sukahaji Hadiri Zoom Meeting Mengenai Penanggulangan Bencana Alam Kekeringan Dan Kebakaran

Majalengka, Kapolsek Sukahaji Polres Majalengka AKP Erik Riskandar menghadiri zoom meting bersama sejumlah staf Kecamatan Sukahaji yang dipimpin oleh Sekda Kabupaten Majalengka dari Kantor Sekertariat Daerah Majalengka.Kamis (21/9/2023).

Pada kesempatan itu hadir Camat Sukahaji, Kapolsek Sukahaji, Danramil Sukahaji yang diwakili oleh Bataud nya, serta seluruh Ka UPTD dan kepala Desa yang ada di wilayah Kecamatan Sukahaji. 

Kegiatan ini digelar bersama Fokopimcam Sukahaji di aula Kecamatan Sukahaji Kabupaten Majalengka. Zoom meeting tersebut guna koordinasi sekaligus penyampaian informasi situasi terakhir terkait bencana kekeringan serta kebakaran hutan / lahan sehingga pada saat penanggulangannya terlaksana dengan baik.

Menurut, Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Indra Novianto,S.I.K.,M.Si melalui Kapolsek Sukahaji AKP Erik Riskandar, kegiatan ini sangat bermanfaat karena memberikan pengetahuan mengenai penanganan dan pencegahan terhadap kasus kebakaran.

“Tentunya setelah mendapat bekal masalah kebakaran, kami bisa sosialisasikan kepada masyarakat sehingga kejadian kebakaran diharapkan bisa diminimalisir,” jelasnya.