Majalengka, Dalam upaya mencegah Gangguan Kamtibmas di wilayah Kabupaten Majalengka Polres Majalengka rutin menggelar Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan menghimbau Warga Masyarakat akan Pentingnya Kamtibmas.
Seperti yang terlihat Jajaran Kepolisian Resor (Polres) Majalengka Bersama Instansi terkait diantaranya Kodim 0617/Majalengka, Yonif Raider 321/Galuh Taruna, Dishub dan Sat Pol PP Majalengka melaksanakan Apel KRYD di Lapangan Apel Polres Majalengka yang dipimpin langsung Oleh Kabag Sdm Kompol Kustadi, S.H., Sabtu (14/10/2023).
Dalam kesempatan tersebut Kabag Sdm Kompol Kustadi, S.H. didampingi PJU Polres Majalengka.
Disaat dikonfirmasi, Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR. Kabag Sdm Kompol Kustadi, S.H. mengatakan "Kegiatan KRYD ini merupakan agenda rutin Polres Majalengka dan jajaran sebagai upaya preventif, pencegahan terhadap gangguan kamtibmas kaitan dengan pekat atau penyakit masyarakat juga memberikan himbauan Kamtibmas,” pungkasnya.
”Polres Majalengka melaksanakan KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan), dengan menggelar Patroli di tempat keramaian seperti Alun – Alun Majalengka, Bunderan Munjul, dan GGM Majalengka serta lokasi rawan gangguan kamtibmas dan rawan lakalantas, Selama Kegiatan KRYD berjalan dengan aman,tertib dan lancar,” terang Kabag Sdm.