Briptu Thomas, Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota, Sambangi Warganya dalam Door to Door System

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

Sambangi Pemulung Dan Pengepul Barang Bekas, Babinsa Mojosongo Himbau Kebersihan Lingkungan

Surakarta – Babinsa Kelurahan Mojosongo Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Serka Aswan selalu aktif dalam Pembinaan Teritorial diwilayah...

Postingan Populer

Selasa, 27 Februari 2024

Briptu Thomas, Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota, Sambangi Warganya dalam Door to Door System

Majalengka - Briptu Thomas, Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota dari Polres Majalengka Polda Jabar, melaksanakan kegiatan sambang wilayah binaan dengan menerapkan Door to Door System. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka silaturahmi dan komunikasi dengan warga di Kelurahan Majalengka Wetan, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka pada Selasa (27/2/2024).

Dengan pendekatan Door to Door System, Briptu Thomas menjalin komunikasi langsung dengan masyarakat, mendengarkan aspirasi, dan memahami kebutuhan warga secara lebih personal. Hal ini bertujuan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah binaannya.

Kapolsek Majalengka Kota, AKP Iwan Sutari, S.IP., M.AP, mewakili Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR, mengatakan bahwa kegiatan sambang wilayah binaan dengan Door to Door System merupakan salah satu upaya Bhabinkamtibmas untuk menjaga kedekatan dengan masyarakat. "Dengan pendekatan ini, diharapkan Bhabinkamtibmas dapat lebih memahami dinamika dan kebutuhan masyarakat sehingga dapat memberikan pelayanan yang lebih baik," ujar Kapolsek.

Selama kegiatan, Briptu Thomas juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga, termasuk himbauan untuk bersama-sama menjaga keamanan di lingkungan mereka. Kapolsek Majalengka Kota menekankan pentingnya kerjasama antara polisi dan masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman dan nyaman.

"Kegiatan seperti ini juga merupakan bagian dari strategi Polri dalam mewujudkan polisi yang lebih dekat dengan masyarakat. Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk turut serta dalam menciptakan wilayah yang aman dan kondusif," tambah Kapolsek.

Dengan adanya Door to Door System, diharapkan hubungan antara Bhabinkamtibmas dan warga semakin erat, sehingga kolaborasi dalam menjaga kamtibmas dapat terus ditingkatkan.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,