Anggota Polsek Majalengka Kota Siap Amankan Arus Mudik di Tol Cipali

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

Panen Raya Sayur Mayur, Bukti Nyata Babinsa Joglo Tingkatkan Ketahanan Pangan di Wilayah Binaan

Surakarta - Babinsa Kelurahan Joglo Koramil 02 Banjarsari, Kodim 0735/Surakarta Sertu Ruben S dan Sertu Ariyanto, melaksanakan panen sayur -...

Postingan Populer

Minggu, 07 April 2024

Anggota Polsek Majalengka Kota Siap Amankan Arus Mudik di Tol Cipali

Majalengka - Dalam mengantisipasi arus mudik Lebaran tahun baru 2024, Anggota Polsek Majalengka Kota, Polres Majalengka, Polda Jabar, turut terlibat dalam Tim Dobrak yang bertugas memberikan pelayanan dan pengamanan di Tol Cipali KM 157 Majalengka, pada Jumat (05/04/2024) malam.

AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si, CPHR, Kapolres Majalengka, melalui Kapolsek Majalengka Kota AKP Iwan Sutari, S.I.P., M.A.P, menjelaskan bahwa beberapa personel Polsek Majalengka telah dikerahkan dalam Tim Dobrak Polres Majalengka untuk mengatasi potensi kepadatan arus mudik di Tol Cipali.

"Hari ini, personel Polsek Majalengka Kota yang tergabung dalam Tim Dobrak Polres Majalengka bersiaga untuk memberikan pelayanan dan pengamanan arus mudik di Tol Cipali KM 157," ungkap Kapolsek.

Dalam rangka mengurai kepadatan kendaraan menuju Jawa Tengah, rencananya akan diterapkan rekayasa lalu lintas Contraflow untuk arus dari KM 36 GT Jakarta - Cikampek sampai dengan KM 36 GT Cipali. Selanjutnya, dilanjutkan dengan One Way atau satu arah mulai dari KM 72 GT Cipali hingga KM 414 GT Semarang - Batang.

"Kami berharap dengan rekayasa lalu lintas ini, arus balik dapat berjalan aman dan lancar sesuai rencana. Tim Dobrak kami siap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat yang melintas di Tol Cipali," tambah Kapolsek.

Tim Dobrak Polres Majalengka memiliki peran penting dalam menjaga kelancaran lalu lintas, memberikan informasi kepada pengguna jalan, serta memberikan bantuan dalam penanganan kecelakaan atau gangguan lalu lintas lainnya. Dengan sinergi antara Polsek Majalengka dan Tim Dobrak, diharapkan arus mudik Lebaran tahun 2024 dapat berjalan dengan lancar dan aman.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,