Wujudkan Pertahanan Yang Tangguh Untuk Indonesia Maju,Kodim 0728/Wonogiri Gelar Komsos

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

"Mantapkan Kinerja” Babinsa Kelurahan Purwodiningratan Berikan Arahan Kepada Karyawan SPPG

Surakarta - Babinsa Purwodiningratan Koramil 04/Jebres Kodim Surakarta Serka Suparno dan Serda Indra melaksanakan pengecekan dan beifing pek...

Postingan Populer

Senin, 06 Mei 2024

Wujudkan Pertahanan Yang Tangguh Untuk Indonesia Maju,Kodim 0728/Wonogiri Gelar Komsos

Wonogiri – Jalin hubungan yang harmonis antara TNI dan Keluarga Besar TNI, Kodim 0728/Wonogiri menggelar Komunikasi Sosial yang bertempat di aula Makodim, Senin (6/5/2024).

Kegiatan yang bertajuk Komunikasi Sosial dengan Keluarga Besar TNI Kodim 0728/Wonogiri TA 2024 tersebut dengan mengambil tema " Sinergitas TNI AD Dan Keluarga Besar TNI  Siap Mewujudkan Pertahanan Yang Tangguh Untuk Indonesia Maju", yang dibuka oleh Dandim 0728/Wonogiri Letkol Inf Edi Ristriyono, S.Pd.,M.I.P. 

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh, Ketua PPAD, Ketua Pepabri, Ketua LVRI, Ketua Piveri, Ketua Perip, Ketua FKPPI, Ketua Hipakad dan anggota Persit KCK Cabang XLIX.

Dandim yang menyatakan bahwa, tidak diragukan lagi bahwa persamaan persepsi dan sinergitas dengan seluruh komponen bangsa, merupakan cara yang efektif dalam merajut keutuhan NKRI. Kuatnya persatuan dan kesatuan seluruh komponen bangsa, adalah sumber kekuatan untuk menangkal segala bentuk ancaman dan gangguan yang dapat merusak kedaulatan bangsa.

" Untuk itu, pada kesempatan yang baik ini kodim Wonogiri menyelenggarakan kegiatan komunikasi sosial pembinaan keluarga besar TNI, sebagai upaya untuk menyatukan persepsi dan menguatkan Sinergitas antara TNI dan seluruh keluarga besar TNI yang ada di wilayah Kodim 0728/Wonogiri ", tandasnya.

Masih dikatakan Dandim, kegiatan yang dilaksanakan bertujuan untuk menjalin hubungan yang harmonis antara TNI dan keluarga besar TNI, sehingga dapat membina keluarga besar TNI yang memiliki jiwa kejuangan dan profesionalisme di bidang masing-masing, agar senantiasa dapat berperan aktif dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Sementara itu, Pgs Kasdim Kapten Cpl Rifaldi menyampaikan bahwa, ada beberapa materi yang akan disampaikan dalam kegiatan Komsos, yang tentunya bermanfaat untuk kita semua, sebagai bekal untuk merajut keutuhan dan kedaulatan NKRI diantaranya, Pembinaan kesadaran bela negara oleh Lettu Inf Wawan (Pasandi) Penguatan ideologi Pancasila dan wawasan kebangsaan dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa oleh Letda Inf Agung (Danramil 24/Puhpelem) dan Sinergitas TNI AD dengan KBT dalam mendukung peningkatan produktivitas untuk transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan, oleh Letda Inf Bambang (Danramil 23/Karangtengah).

Penulis : Arda 72