Dalam Kegiatan Ibadah Natal, Pengamanan Gereja di Wilayah Hukum Polsek Jatiwangi Ditingkatkan

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

Sembari Berpatroli, Babinsa Sudiroprajan Berikan Motivasi Kepada Pedagang di Pasar Gede Solo

Surakarta - Babinsa Kelurahan Sudiroprajan Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta, Sertu Watono melaksanakan Patroli dan memberikan motivasi...

Postingan Populer

Kamis, 26 Desember 2024

Dalam Kegiatan Ibadah Natal, Pengamanan Gereja di Wilayah Hukum Polsek Jatiwangi Ditingkatkan



Majalengka — Sejumlah Personil Pengamanan Natal laksanakan Pengamanan pada perayaan ibadah Natal Tahun 2024 di Wilayah Hukum Polsek Jatiwangi Polres Majalengka, Rabu (25/12/2024)

Adapun di wilayah Hukum Polsek Jatiwangi, Polres Majalengka di beberapa lokasi tempat kegiatan perayaan Ibadah Natal yang akan dijaga oleh personel kepolisian yang disiagakan dalam Operasi Lilin Lodaya 2024.

Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR melalui Kapolsek Jatiwangi AKP Rudy Djunardi M, S.H., M.H menerangkan "sesuai intruksi pimpinan, jajaran memaksimalkan pengamanan perayaan Ibadah Natal 2024, dimana sebelumnya juga telah dilakukan sterilisasi tempat ibadah"

"Tentunya, berbagai potensi ancaman dan gangguan sudah kita prediksi dan dilakukan deteksi dini, sehingga kita lakukan langkah-langkah antisipasi dalam pelaksanaan pengamanan kali ini" ujar Kapolsek

"Seluruh rangkaian kegiatan pengamanan ini untuk memastikan seluruh gereja di wilayah Hukum Polsek Jatiwangi, Polres Majalengka dalam keadaan aman bagi masyarakat yang akan melaksanakan Ibadah Natal Tahun 2024." pungkas Kapolsek

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar