Bhabinkamtibmas Panjunan Polsek Lemah wungkuk Polres Cirebon Kota Mediasi Warga, berikan solusi

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

Polri untuk Masyarakat, Polsek Mundu Gelar Bakti Sosial untuk Kaum Dhuafa di Mundu Pesisi

POLRES CIREBON KOTA. – Dalam upaya mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, Polsek Mundu menggelar kegiatan Bakti S...

Postingan Populer

Rabu, 12 Maret 2025

Bhabinkamtibmas Panjunan Polsek Lemah wungkuk Polres Cirebon Kota Mediasi Warga, berikan solusi

POLRES CIREBON KOTA – Bhabinkamtibmas Kelurahan Panjunan Polsek Lemah wungkuk Polres Cirebon Kota Aiptu Agus, berhasil memediasi perselisihan antara warga dan PT.LJI (Lumbung Jaya Internasional) serta PT.DCS.
dalam upaya problem-solving berbasis kekeluargaan. Mediasi ini berlangsung di sekretariat Forum Panjunan Bernama (FPB), dengan menghadirkan kedua belah pihak yang berselisih , rabu (12/3/2025)

Kesepakatan antara PT.LJI (Lumbung Jaya Internasional) serta PT.DCS.dan warga masyarakat sekitar yang di mediasi, Aiptu Agus dan Forum RW Sekelurahan Panjunan,FPB mengedepankan pendekatan humanis dan musyawarah untuk mencari solusi terbaik bagi kedua belah pihak.

Setelah melalui diskusi yang panjang, kedua pihak sepakat untuk menyelesaikan dan menyepakati Kontribusi untuk Masyarakat dari PT.LJI dan PT.DCS (Diantama Cipta Sejahtera) sebesar Rp.3.400,-/Ton (Tiga ribu Empat Ratus Rupiah Perton.).

Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar, SH S.I.K.,M.Si melalui Kapolsek Lemah wungkuk Iptu usep menyampaikan bahwa peran kepolisian tidak hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga dalam menjaga keamanan dan ketertiban dengan pendekatan persuasif. “Kami selalu mengutamakan penyelesaian masalah secara kekeluargaan dengan memberikan solusi agar tidak berkembang menjadi konflik yang lebih besar l” ujarnya.

Kasi Humas Polres Cirebon Kota AKP M Aris Hermanto SH menambahkan Dengan adanya mediasi ini, diharapkan hubungan antarwarga tetap harmonis, dan keamanan serta ketertiban di lingkungan dapat terjaga dengan baik. Polisi juga mengimbau masyarakat untuk selalu menyelesaikan permasalahan dengan cara damai dan melibatkan pihak berwenang jika diperlukan."tutupnya