Polres Cirebon Kota Sambut Mahasiswa STIK Lemdiklat Polri dalam Wawancara Program Dianmas

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

Bareskrim Polri Ungkap Kecurangan SPBU di Bogor yang Kurangi Takaran BBM

Jakarta. Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri mengungkap siasat SPBU di Jalan Alternatif Sentul, Sukaraja, Bogor, Jawa Barat...

Postingan Populer

Rabu, 19 Maret 2025

Polres Cirebon Kota Sambut Mahasiswa STIK Lemdiklat Polri dalam Wawancara Program Dianmas


POLRES CIREBON KOTA.– Kepolisian Resor (Polres) Cirebon Kota menggelar Wawancara Program Pengabdian Masyarakat (Dianmas) bagi mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK) Lemdiklat Polri Angkatan 82 Tahun Akademik 2025. Kegiatan yang berlangsung di Aula Catur Prasetya, Polres Cirebon Kota, pada Selasa (18/3/25) ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) Polri dalam menghadapi tantangan era teknologi 4.0.

Acara ini dihadiri oleh Kaprodi S2 Ditprog Pascasarjana STIK Lemdiklat Polri, Kombes Pol Minarto, S.I.K., M.H., Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si., serta jajaran pejabat utama (PJU) Polres Cirebon Kota, termasuk Kabag SDM, Kasat Reskrim, Kasat Intelkam, dan Kasat Binmas. Sebanyak 19 mahasiswa STIK turut serta dalam kegiatan ini.

Dalam sambutannya, Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar menyambut baik kedatangan para mahasiswa STIK Lemdiklat Polri dan mengajak mereka untuk menggali ilmu serta memahami lebih dalam tentang praktik kepolisian di tingkat wilayah.

"Kami mengucapkan selamat datang di Kota Wali, Kota Cirebon. Silahkan manfaatkan kesempatan ini untuk mengembangkan ilmu dan memahami tugas kepolisian di wilayah Polres Cirebon Kota. Jangan ragu bertanya kepada para pejabat utama kami mengenai fungsi teknis kepolisian," ujarnya.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan pembukaan, pembacaan doa, sambutan dari Kapolres, serta penyerahan plakat kepada tim peneliti dan STIK Lemdiklat Polri sebagai simbol apresiasi atas kerja sama yang terjalin. Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi wawancara yang menjadi inti dari program Dianmas.

Dengan adanya program ini, diharapkan mahasiswa STIK Lemdiklat Polri dapat memperoleh wawasan mendalam mengenai dinamika kepolisian di wilayah, sekaligus meningkatkan kesiapan mereka dalam mengemban tugas di masa depan.

(Hendra)