POLRES CIREBON KOTA – Bhabinkamtibmas Desa Kedung jaya Polsek Kedawung Polres Cirebon Kota Aiptu Kamaludin hadiri kegiatan halal bihalal yang digelar oleh masyarakat di RW 05 Desa Kedung jaya Kecamatan Kedawung Tani Cirebon Kota, kamis (17/4/2025).
Kegiatan halal bihalal ini dihadiri,Babinsa , tokoh masyarakat, perangkat desa, serta warga setempat dalam rangka mempererat tali silaturahmi pasca perayaan Idulfitri 1446 H. Aiptu Kamaludin hadir untuk memastikan kegiatan berlangsung aman, tertib, dan kondusif.
Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar, SH., S.I.K., M.Si melalui Kapolsek Kedawung Kompol Ahmad Nasori menjelaskan kehadiran tersebut, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan “Pesan-pesan kamtibmas kepada warga agar tetap menjaga keamanan lingkungan dan meningkatkan kepedulian sosial di tengah masyarakat.” ungkapnya.
“Monitoring ini merupakan bagian dari upaya kami untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, serta menjaga sinergitas antara Polri dan warga,” ujarnya.
Di tambahkan Kasi Humas Polres Cirebon Kota AKP M Aris Hermanto SH “Kegiatan berjalan dengan lancar dan penuh keakraban, mencerminkan semangat kebersamaan dan persaudaraan di tengah masyarakat.” ucapnya.
(Hendra)
0 comments:
Posting Komentar