All Posts | Radius 102

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

Polresta Cirebon Sita 71 Miras Hasil Razia Pekat

Jajaran Polresta Cirebon menggelar razia minuman keras (miras) di wilayah Kabupaten Cirebon, Sabtu (19/4/2025). Dalam razia peka...

Postingan Populer

Rabu, 09 April 2025

KAPOLRES CIREBON KOTA JENGUK ANAK KORBAN LUKA BAKAR DI RSUD GUNUNGJATI KOTA CIREBON


Cirebon – Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si., menunjukkan kepedulian dan empati dengan menjenguk seorang anak korban luka bakar berinisial K.G.A.F., yang saat ini tengah menjalani perawatan di RSUD Gunungjati Kota Cirebon, Rabu (9/4/2025).

Kunjungan dilakukan di Ruang Isolasi Nyimas Gandasari Lantai 3. Kehadiran Kapolres Cirebon Kota bertujuan memberikan semangat dan dukungan moral kepada korban serta keluarganya, agar tetap kuat dalam menghadapi masa pemulihan pasca kejadian.

Turut hadir dalam kegiatan ini Direktur Utama RSUD Gunungjati, dr. Katibi, M.K.M., serta sejumlah pejabat utama Polres Cirebon Kota, di antaranya Kasat Intelkam AKP Iwan, S.H., M.H., Kasat Narkoba Juntar Hutasoit, H., M.H., Kasat Reskrim AKP Fajri Ameli Putra, S.T.K., S.I.K., M.H., dan Kasat Lantas AKP Ngadiman, S.Kom.

“Kehadiran kami di sini adalah bentuk nyata perhatian Polri terhadap masyarakat. Kami ingin korban tetap semangat dan tidak mengalami trauma berkepanjangan,” ujar AKBP Eko Iskandar di sela kunjungannya.

Ibu dari korban, Ibu S, menyampaikan rasa terima kasihnya. “Saya sangat terharu dan berterima kasih atas perhatian Bapak Kapolres. Kehadiran beliau menjadi semangat tersendiri bagi anak saya,” ungkapnya dengan mata berkaca-kaca.

Sementara itu, dr. Katibi, M.K.M., selaku Direktur RSUD Gunungjati menambahkan, “Kondisi pasien saat ini dalam pengawasan ketat tim medis. Dukungan psikologis dari keluarga maupun pihak luar seperti ini sangat membantu proses pemulihan korban.”

(Hendra)

Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Sumarni, S.I.K., S.H., M.H. Apresiasi Peran Semua Pihak Atas Lancarnya Operasi Ketupat Lodaya 2025



Cirebon – Kapolresta Cirebon, Kombes Pol. Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh personel Polresta Cirebon dan stakeholder terkait, TNI, Dishub Kabupaten Cirebon, Dinkes l, BPBD dan seluruh elemen atas dedikasi dan kerja keras dalam pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya 2025. Operasi ini dilaksanakan guna mengamankan arus mudik dan arus balik Idul Fitri 2025, yang berjalan dengan lancar berkat sinergi semua pihak yang terlibat.

"Kepada seluruh personel Polresta Cirebon dan stakeholder terkait,TNI, Dishub Kabupaten Cirebon, Dinkes l, BPBD dan seluruh elemen, saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dedikasi dan kerja kerasnya. Tanpa kerja sama kita semua, kelancaran arus mudik dan arus balik tidak akan tercapai seperti ini," ungkap Kombes Pol. Sumarni dalam keterangan persnya, Rabu (09/04/2025).

Selain itu, Kombes Pol. Sumarni juga mengapresiasi partisipasi seluruh elemen masyarakat Kabupaten Cirebon yang turut serta dalam menjaga kelancaran arus mudik dan arus balik serta menjaga situasi tetap kondusif selama perayaan Idul Fitri.

Lebih lanjut, ia berharap segala dedikasi dan pengorbanan yang dilakukan selama pelaksanaan operasi ini menjadi ladang amal ibadah bagi semua pihak yang terlibat.

"Insya Allah, semua dedikasi dan pengorbanan yang telah dilakukan menjadi ladang amal ibadah, Aamiin YRA," tambahnya.

Dengan berakhirnya Operasi Ketupat Lodaya 2025, situasi di wilayah Cirebon tetap aman dan terkendali. Masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan penuh rasa nyaman, berkat upaya sinergis yang dilakukan oleh semua pihak.

Pihaknya juga mengajak kepada seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Cirebon, untuk bersama-sama untuk mencegah terjadinya aksi kriminalitas dan gangguan kamtibmas lainnya di Wilayah Hukum Polresta Cirebon.

"Kami meminta peran aktif dari masyarakat Kabupaten Cirebon untuk segera melaporkan apabila melihat atau mengetahui tindak kejahatan melalui layanan Call Center 110 Polresta Cirebon atau hubungi Pelayanan Informasi dan pengaduan Polresta Cirebon di nomor WA 08112497497.

(Hendra)

Dandim Wonogiri Bersama Forkopimda Panen Raya Padi Serentak Bersama Presiden RI

Wonogiri - Kegiatan panen raya padi serentak tingkat nasional di 14 provinsi, Senin (7/4/25), digelar secara virtual bersama Presiden RI Prabowo Subianto. Untuk Kabupaten Wonogiri, Jateng, dilaksanakan di areal persawahan petani di Desa Jaten, Kecamatan Selogiri, Kabupaten Wonogiri. Senin (7/04/2025). 

Panen raya padi musim tanam pertama rendengan (penghujan) ini, dipimpin Bupati Wonogiri Setyo Sukarno bersama Kapolres AKBP Jarot Sungkowo serta Dandim 0728 Letkol (Inf) Edi Ristriyono. Ikut hadir mendapampingi acara panen raya tersebut, Kepala Dinas Pertanian Wonogiri, Baroto Eko Pujianto bersama pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, Ketua dan Pengurus Kelompok Tani, Perangkat Desa dan jajaran Forkompimcam Selogiri.

Kasi Humas Polres Wonogiri AKP Anom Prabowo, menyatakan, panen raya padi tingkat nasional bersama Presiden RI Prabowo Subiyanto ini, digelar serentak secara daring melalui jejaring internet zoom meeting di 14 provinsi. 

Dandim 0728/Wonogiri Letkol Edi, menyatakan, bersama Pemda Kabupaten Wonogiri dan Dinas Pertanian, siap mengawal proses panen di tingkat petani dan distribusi penjualan hasil panenannya ke pihak Bulog. Yakni dengan harga pembelian oleh Bulog Rp 6.500,- per Kilogram (Kg)-nya.

Tujuannya, untuk memotong mata rantai niaga penjualan panen padi, agar petani sebagai produsen padi, tidak menjadi korban atau dikorbankan dalam niaga pembelian gabah. Petani memperoleh kepastian harga jual yang layak, untuk menghindarkan agar petani sebagai pembudidaya padi tidak merugi.

Selama ini, harga gabah selalu dimainkan oleh tengkulak atau oknum yang tega memanfaatkan ketidakpahaman petani dalam hal tata niaga padi. Meski pemerintah mengeluarkan ketentuan HPP atau Harga Pembelian Pemerintah gabah hasil panenan petani, tapi kenyataan di lapangan harga gabah selalu jatuh manakala datang musim panen.

Berkaitan ini, pemerintah berupaya memutus mata rantai tata niaga pembelian gabah petani. Harapannya, petani dapat memperoleh hasil yang sesuai dengan jerih payahnya dalam membudidayakan padi sebagai bahan pangan masyarakat. "Kami akan kawal proses penjualan gabah petani ini, supaya petani tidak menjadi korban atau dikorbankan," tandas Bupati bersama Dandim serta Kapolres.

Dengan kehadiran jajaran TNI-Polri bersama Bupati dan dinas terkait dalam acara panen raya padi, ini menjadi wujud nyata keberpihakan pemerintah dalam menolong nasib petani. Setidak-tidaknya, kini petani tidak lagi menjadi pihak yang selalu dikorbankan dalam tata niaga gabah. Petani sebagai produsen padi, kini dapat memperoleh proteksi.

Hal ini penting dialkukan, dalam kiat mendukung peningkatan pendapatan dan peningkatan kesejahteraan kaum tani, serta mendukung pertumbuhan ekonomi lokal maupun nasional. 

Di sisi lain, ini menjadi langkah nyata dalam mendukung suksesnya program pemerintah untuk mewujudkan ketahanan pangan secara nasional.
Kegiatan panen raya padi yang dilakukan di Desa Jaten, Kecamatan Selogiri, Kabupaten Wonogiri tersebut, yag menjadi panen raya serentak di 14 provinsi di Indonesia, diharapkan dapat menjadi contoh nyata adanya sinergitas antara pemerintah bersama TNI-Polri dan masyarakat. 

Utamanya dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional yang menjadi salah satu program unggulan Presiden RI Prabowo Subianto.

Dengan adanya jalinan sinergitas kebersamaan Pemerintah, TNI-Polri dengan para pihak terkait, kelompok tani dan petani sebagai pembudidaya padi, ini diharapkan dapat mendukung terwujudnya ketahanan pangan nasional. Yakni ketahanan pangan nasional sebagaimana dicanangkan dalam visi misi pemerintah menuju Indonesia Emas 2045.

Penulis : Arda 72

Selasa, 08 April 2025

Presiden Prabowo: Sebuah Prestasi Arus Mudik Meningkat Namun Tetap Kondusif


Jakarta. Presiden Prabowo Subianto menyatakan bahwa pengamanan arus mudik dan balik Lebaran 2025 sebagai sebuah prestasi besar. Sebab, mudik berjalan lancar, aman, dan nyaman.

Diakui Presiden Prabowo, arus kendaraan tahun ini dilaporkan lebih besar dari tahun lalu. Namun, hal itu bisa diatasi oleh Kementerian Perhubungan, Polri, TNI, dan stakeholder terkait lainnya.

“Merupakan suatu prestasi, yang dilaporkan kepada saya, arus mudik yang terbesar selama ini, lebih besar dari tahun lalu,tapi tanpa kemacetan yang berarti," ujar Presiden, Selasa (8/4/25).

Menurut Presiden, angka kecelakaan selama periode arus mudik maupun balik Lebaran 2025 juga menurun drastis hingga 30 persen.

“Yang lebih memuaskan bagi kita adalah angka kecelakaan yang turun sangat drastis, 30 persen lebih rendah kecelakaan dibandingkan dengan tahun lalu,” jelas Presiden.

Lebih lanjut Presiden menyatakan bahwa apresiasi terhadap kinerja aparat kepolisian patut diberikan. Terlebih, anggota Polri rela berpanas-panasan menjaga keamanan lalu lintas.

"Ini adalah hasil kerja keras, dan ini kerja keras daripada Kementerian Perhubungan dan Kepolisian dan TNI. Polisi yang sering dicaci maki, disalah-salahkan, padahal mereka diterik siang matahari tanpa kita sadar mereka bekerja keras menjaga kita, mengatur lalu lintas," ungkap Presiden Prabowo.

(Hendra)

Pastikan Arus Balik Lebaran Lancar Dan Aman, Babinsa Purwosari Laksanakan Pemantauan di Stasiun Kereta Api

Surakarta - Bertempat di Stasiun Purwosari Jl. Slamet Riyadi No.502 Kelurahan Purwosari Kecamatan Laweyan, Babinsa Kelurahan Purwosari Koramil 01/Laweyan Kodim 0735/Surakarta Serma Sugiyarto bersama dengan Bhabinkamtibmas Purwosari Aiptu Ahsanudin melaksanakan pemantauan arus balik penumpang kereta api dalam rangka mendukung kelancaran arus balik perayaan Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M, Selasa (08/04/2025).

Dikatakan Serma Sugiyarto pemantauan arus balik penumpang bertujuan untuk memastikan bahwa arus balik berjalan dengan aman dan lancar.

"Dalam hal ini kami turut serta memantau kepadatan penumpang sekaligus memberikan bantuan dan arahan kepada penumpang yang membutuhkan informasi atau bantuan keamanan dan kenyamanan penumpang."ujarnya.

Lebih lanjut dikatakannya libur panjang sudah hampir usai namun masih ada kepadatan yang bisa mempengaruhi kenyamanan dan keamanan oleh karena itu keberadaan Babinsa dan Bhabinkamtibmas sangat penting dalam membantu menjaga ketertiban dan memberikan rasa aman kepada para penumpang.

"Kegiatan ini merupakan upaya bersama untuk mendukung kelancaran arus balik dan memastikan agar penumpang yang berpergian dengan kereta api dapat kembali ketempat asal dengan selamat, ini semua juga mencerminkan sinergitas yang baik antara TNI dengan Polri serta security stasiun dalam menjaga kelancaran transportasi kereta api stasiun Purwosari."pungkasnya.

Penulis : Arda 72

Wujud Nyata Toleransi Umat Beragama, Babinsa punggawan Bersama Linmas Bersihkan Tempat ibadah

Surakarta -  Sebagai wujud nyata toleransi antar umat beragama serta menciptakan kenyamanan dalam beribadah dan selama Idul Fitri Fasilitas umum tempat ibadah Masjid sangat ramai dikunjungi baik masyarakat sekitar maupun dari pendatang,  
Babinsa Kelurahan Punggawan koramil 02/Banjarsari Kodim 0735/Surakarta Serka Junaidi bersama dengan Linmas Kelurahan Punggawan melaksanakan bersih bersih di tempat ibadah 
Masjid At-taubah jalan Hasanuddin no 117 Kelurahan Punggawan kecanatan Banjarsari, Selasa (08/04/2025).

Dikatakan Serka Junaidi dengan adanya tempat ibadah yang bersih dan aman  menjadikan masyarakat yang menggunakan masjid tersebut baik beribadah maupun beristirahat sejenak menjadi semakin nyaman.

"Tidak hanya Masjid saja yang kita bersihkan, tetapi juga tempat ibadah yang lain seperti Gereja sebagai wujud toleransi antar umat beragama."ujarnya.

"Kegiatan bersih bersih tempat ibadah seperti ini akan selalu kami lakukan dengan rutin, ehingga kebersihan dan kerapian tempat ibadah akan terus terpelihara."tutupnya.

Penulis : Arda 72

Danramil 04/Jebres Bersama Anggotanya Laksanakan Pemeliharaan Dan Perawatan Pangkalan

Surakarta - Anggota Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta dipimpin oleh Danramil 04/Jebres Kapten Cba Kurdi melaksanakan pemeliharaan dan perawatan serta pembersihan sekitar pangkalan, demi menjaga Kebersihan. Karena kebersihan adalah sebagian dari Iman, oleh karena itu dengan didasari kesadaran tentang pentingnya menjaga kebersihan, agar tetap selalu rapi, bersih dan indah dipandang serta terang pencahayaan dimalam hari, Selasa ( 08/04/2025)

Danramil Kapten Cba Kurdi dan anggota secara bersama-sama melaksanakan perawatan dan pemeliharaan lingkungan sekitar, adapun sasaran perbaikan kali ini adalah penerangan lampu dan pembersihan sarang laba-laba yang mulai terlihat di sudut ruangan.

"Dengan adanya perawatan dan pemeliharaan serta pembersihan ini lingkungan menjadi bersih, karena apabila lingkungan sudah bersih kerjapun menjadi semakin nyaman dan dapat menjadi contoh bagi warga sekitar Koramil agar selalu menjaga kebersihan lingkungan," Ucap Danramil Jebres.

"Dengan lingkungan yang bersih dan sehat maka kita bisa beraktivitas dengan nyaman serta terhindar dari penyebaran bibit penyakit akibat lingkungan yang kotor."tutupnya.

Penulis : Arda 72

Panen Raya Padi di Solo, Kolaborasi Petani Dan TNI Serta Pemerintah Daerah Jaga Ketahanan Pangan

Surakarta - Suasana hangat dan penuh semangat petani mewarnai sawah hijau di Wilayah RT.04/RW.12 Kelurahan Banyuanyar, Kecamatan Banjarsari, Senin (07/04/2025), saat Komandan Kodim 0735/Surakarta Letkol Inf Fictor J Situmorang S.I.P., M.I.P. bersama dengan jajaran Forkopimda Kota Surakarta melaksanakan panen raya padi bersama Kelompok Tani (Poktan) Kelurahan Banyuanyar.

Panen raya kali ini bukan sekadar kegiatan lokal, melainkan bagian dari Panen Raya Padi Serentak Nasional yang digelar Kementerian Pertanian dan diikuti 14 provinsi sentra utama padi di Indonesia.

Kegiatan nasional ini dipusatkan di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, dan dihadiri langsung oleh Presiden RI Prabowo Subianto secara hybrid, termasuk oleh Forkopimda Kota Surakarta yang menyimak sambutan Presiden secara virtual dari lokasi panen.

Dalam arahannya, Presiden Prabowo Subianto menegaskan pentingnya peran petani sebagai ujung tombak ketahanan nasional. "Para petani adalah produsen pangan. Tanpa pangan tidak ada negara, dan tanpa pangan tidak ada NKRI," tegas Presiden Prabowo. 

Ia juga menyampaikan apresiasi atas terkendalinya harga bahan pokok menjelang Hari Besar Keagamaan, sebuah capaian yang menurutnya tidak lepas dari kerja keras seluruh stakeholder pertanian di tanah air.

Sementara itu Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Fictor J Situmorang S.I.P., M.I.P. menyambut baik arahan Presiden dan menyatakan bahwa pelaksanaan panen raya ini merupakan wujud komitmen pemerintah, termasuk TNI, dalam mempercepat swasembada pangan nasional.

"Dengan kebijakan Bapak Presiden yang menetapkan harga pembelian gabah kering panen sebesar Rp.6.500 per kilogram, para petani benar-benar merasakan manfaat langsung. Ditambah lagi dengan kemudahan mendapatkan pupuk saat ini, beban produksi mereka jauh lebih ringan,"tegas Dandim.

"Kebijakan penetapan harga gabah ini sendiri bertujuan untuk memberikan perlindungan kepada petani, memastikan harga yang layak, mempercepat kemandirian pangan, dan memperkuat cadangan stok nasional."tutupnya.

Penulis : Arda 72

Senin, 07 April 2025

Nyaris Terjadi Aksi Bunuh Diri di Flyover Pegambiran, Polisi dan Warga Bergerak Cepat


Kota Cirebon. — Dugaan percobaan bunuh diri nyaris terjadi di kawasan Flyover Pegambiran, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Senin (7/3), sekitar pukul 17.55 WIB. Seorang perempuan berinisial S (31), warga Kecamatan Mundu, hampir melompat dari atas flyover sebelum akhirnya berhasil dicegah oleh pengendara yang melintas.

Informasi pertama kali diterima oleh petugas Pospam Kalijaga melalui pesan WhatsApp, yang menyebutkan bahwa ada seorang perempuan yang diduga hendak bunuh diri. 

Menanggapi laporan itu, Kapolsek Lemahwungkuk, Iptu Usep Winta, S.H segera menuju lokasi bersama anggota.

Namun, saat petugas tiba di tempat kejadian perkara, perempuan yang dimaksud sudah tidak berada di lokasi. Karena telah diamankan oleh masyarakat sekitar, dan saat itu bertemu dengan seorang pria berinisial B yang mengaku suami S.

Keterangan dari B, menyebut bahwa istrinya memang tengah mengalami masalah pribadi dan sudah dua kali mencoba melakukan aksi bunuh diri. B kemudian dibawa ke Pospam Kalijaga untuk dimintai keterangan.

Sekitar pukul 20.00 WIB, B mendapat informasi dari Ketua RT bahwa S telah berada di rumah ibu angkatnya yang berinisial R. Atas arahan keluarga dan Ketua RT, B diminta untuk tidak langsung menemui istrinya guna menenangkan suasana terlebih dahulu.

"Kami bergerak cepat setelah menerima informasi tersebut, dan saat tiba di lokasi, yang bersangkutan sudah ditolong oleh masyarakat. Kami bersyukur tindakan warga yang sigap berhasil mencegah aksi tersebut. Saat ini, kami terus memantau kondisi yang bersangkutan dan akan berkoordinasi dengan keluarga serta pihak terkait untuk memberikan pendampingan, baik secara psikologis maupun sosial. Keselamatan jiwa adalah prioritas kami,” ucap Kapolsek Lemahwungkuk, Iptu Usep Winta, S.H.

Pihak kepolisian mengimbau kepada masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar dan segera melapor jika melihat indikasi tindakan berbahaya, demi mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

(Hendra)